-->

Adsense

5 Cara Mengatasi Smartphone Android Sering Restart Sendiri

Agantutorial.com – Apakah sobat pernah mengalami masalah pada smartphone kesayangan? Jika ya, yang harus sobat lakukan adalah jangan panik, karena kali ini agantutorial akan memberikan beberapa tips untuk mengatasi masalah tersebut, khususnya masalah smartphone yang mengalami restart sendiri.


Sobat yang mengalami masalah seperti ini pastinya akan sangat jengkel bukan? Bagaimana tidak, saat lagi asyik bermain smartphone atau chatting tiba-tiba smartphone merestart sendiri. Nah sebelum kita masuk ke tips cara mengatasi smartphone merestart sendiri, alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa penyebab smartphone bisa mengalami masalah tersebut.

Penyebab Smartphone Restart Sendiri

1. CPU, RAM, Atau GPU Mengalami Overload
2. Terinfeksi Virus
3. Suhu panas yang berlebih
4. Crash Software
5. Root Android Error
6. File Sampah terlalu menumpuk

5 Cara Mengatasi Smartphone Android Sering Restart Sendiri

1. Bersihkan File Sampah
Langkah pertama yang perlu sobat coba adalah dengan membersihkan seluruh file sampah pada smartphone android sobat. Sobat dapat menggunakan software atau aplikasi pihak ketiga semacam ccleaner, space + atau aplikasi semacamnya.

2. Hapus Aplikasi Serta Game Berat
Cara kedua, sobat dapat membersihkan atau bahkah menghapus aplikasi serta game berat yang terinstall, dengan begitu akan memberi ruang kepada memori sehingga smartphone dapat bekerja dengan lebih optimal.

3. Install Antivirus
Seperti yang diketahui, penyebab smartphone merestart sendiri bisa jadi dikarenakan oleh serangan sebuah virus. Cara yang paling tepat untuk menangkal virus tersebut adalah dengan memasang antivirus yang sudah terbukti kualitasnya. Anti virus yang bisa sobat coba antara lain Bit Defender, AVG, Avast Mobile,dll.

4. Unroot Android Sobat.
Jika sebelum sobat melakukan root pada android, hp normal saja dan setelah melakukan root menjadi merestart sendiri. Bisa dipastikan proses root yang sobat lakukan error, nah untuk itu sobat dapat melakukan unroot supaya smartphone sobat dapat normal kembali. Untuk melakukannya sobat dapat menggunakan aplikasi unroot pihak ketiga.

5. Lakukan Factory Reset
Langkah terakhir jika berbagai cara sudah sobat lakukan tetapi masih belum menemukan solusi, sobat dapat melakukan factory reset untuk opsi terakhir. Dengan cara ini sistem akan mereset kembali ke kondisi semula seperti pengaturan pabrik. Untuk caranya sobat dapat masuk ke menu pengaturan > backup & reset > factory reset.

Demikian cara mengatasi smartphone android sering restart sendiri, semoga artikel diatas dapat mengatasi masalah yang sobat alami, selamat mencoba dan semoga berhasil.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "5 Cara Mengatasi Smartphone Android Sering Restart Sendiri"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel